Istri Saya hari ini ngeluh capai karena batuk-batuk terus. Maklum dia kena virus flu sekaligus batuk. Bawaannya pingin yang pedes-pedes kayak yang ngidam. Akhirnya ya udah Saya tawarin minuman jahe serbuk karena katanya kalau batuk minum jahe, cepet sembuhnya.
Habis kerja langsung ke minimarket terdekat punyanya babah liem, kebetulan ada minuman serbuk jahe namanya X'tragin Jahe Merah, ya sudah langsung sikat, karena stocknya tinggal 1 pak. Harganya murah ambon, cuman 9 ribu perak isi 5 saset. Tapi ingat sodara, lihat dulu tanggal produksinya, jangan-jangan sudah kadaluarsa, bisa kadaluarsa hidup kita kalau minum yang kadaluarsa.
Ni dia penampakannya :
Menurut produsennya Evynafood, katanya sih masuk kategori minuman herbal yang berarti bahannya gak pakai kimia. Komposisinya pun cuman 2 yaitu :
- jahe merah segar dan
- gula
Nggak usah tanya kehalalannya, soalnya di bungkusnya sudah tertera label halal dari MUI. Jadi ente semua yang muslim, bisa tenang menikmati air jahe ini.
Soal penyajiannya biar rasanya enak dan mantap, tuangkan 1 saset pada sebuah cangkir lalu tuangkan air sebanyak 200 ml. Eit, tunggu dulu, yang dituangkannya air pans ya..., jangan air keringat. Setelah itu aduk sampai rata, jangan pakai jari tapi pakai sendok.
Setelah rada hangat silahkan diminum, tapi sedikit-sedikit jangan sekaligus. Jangan lupa baca bismillah dahulu. Fungsi minuman ini adalah untuk menghangatkan dan juga menyegarkan badan.
Kalau sobat suka kopi atau susu atau teh, ini minuman boleh dicampur dengan 3 jenis minuman di atas buat penambah rasa.
Oh ya buat informasi saja, produk ini dibuat oleh Evynafood yang alamatnya di Jl. Rya Bogor Km. 37 Sukamaju, Sukmajaya, Cilodong, Depok, Jawa Barat. Sayangnya walaupun ada alamat situsnya di bungkus sasetnya, tapi websitenya nggak bisa diakses, mungkin sudah kadaluarsa. Namun ketika Saya coba search di Google, ternyata masih ada dan hanya beda ekstension saja.
Tag :
Minuman Serbuk