Komposisi Sprite

Merk Sprite ini sebelumnya bernama Fanta Klare Zitrone pada tahun 1959 di Jerman Barat, disebut "Chinotto" kalau di Venezuela, yakni sejenis minuman tak berwarna dengan  rasa lemon dan bebas kafein yang diproduksi oleh The Coca-Cola Company dan diluncurkan secara resmi di Amerika Serikat pada tahun 1961 untuk menggantikan Fanta Klare Zitrone di Jerman Barat.

Sprite ini diproduksi oleh perusahaan yang bernama The Coca-Cola Company setelah melihat kesuksesan 7 Up yang dihasilkan oleh Dr Pepper Snapple Group dengan karakteristik yang sama. Sprite dikemas dalam kaleng biru dan hijau dan dikemas dalam botol transparan berwarna hijau (versi internasional) dan botol transparan tanpa warna (versi Jepang). Logo Sprite pertama pada tahun 1961 masih digunakan dalam versi Jepang sampai saat ini.

Informasi tentang nilai gizi yang dikandung Sprite, lihat kandungan gizi serta vitamin yang terkandung dalam Soft Drink ini. Perhatikan juga kadar gula dan kalori (total energi), serta kadar sodium (garam) dan kolesterol, pilih makanan yang baik untuk nutrisi Anda.

Inilah komposisi atau bahan salah satu produk minuman ringan yang diproduksi oleh The Coca-Cola Company.

Komposisi Sprite
- air berkarbonasi
- gula
- pengatur keasaman (asam sitrat, natrium sitrat)
- perisa lemon lime
- pengawet (sodium benzoate).

Informasi nilai gizi per 425 ml (kemasan botol)
- Sodium 95 mg 4%
- Karbohidrat Total 47 g 16%
- Gula 47 g

Itulah komposisi dan informasi nilai gizi minuman sprite termasuk kandungan bahan kimia di dalam Sprite. (Sumber : Wikipedia)
Tag : Minuman Soda
Back To Top